Minggu, 06 November 2011

Hafalan Shalat Delisa (novel)






Pengarang :Tere Liye
Penerbit    : Replubika
Harga        :Rp. 46.000,-



"Delisa cinta ummi karena Allah"


Seorang anak yang bernama "Delisa" berumur enam tahun yang tinggal di Lhok Ngha, Aceh, bersama ummi dan kakak-kakaknya yang akhirnya mereka terkena musibah (bencana alam), yaitu gempa dan tsunami di saat Delisa sedang melaksanakan ujian hafalan shalatnya di depan ibu gurunya. Namun, Delisa tidak menghentikan shalatnya, ia terus shalat dan terus berusaha agar shalatnya tetap khusyu' namun akhirnya, Delisa pingsan dan terbawa oleh arus tsunami. Sebelumnya, Delisa telah dijanjikan sebuah kalung yang indah oleh Ummi (ibu) nya kalau Delisa sudah bisa ngenyelesaikan hafalan shalatnya.

Saat tersadar dari pingsan setelah terjadinya gempa dan tsunami, Delisa melihat mayat temannya (Tiur) di depan matanya, betapa kagetnya dirinya... Bayangkanlah, Delisa hanya seorang anak kecil berumur enam tahun, namun ia sudah melihat mayat di depan matanya sendiri, apalagi mayat yang dilihatnya adalah mayang temannya. Ia juga mencari-cari ibunya yang belum bisa dipastikan, apakah ibunya meninggal atau tidak.



Delisa juga mengalami cobaan berkali-kali. Delisa sampai tidak bisa lagi menghafal hafalan shalatnya, padahal dulu ia sudah bisa menghafal bacaan shalat itu. Meskipun abi (ayah) nya telah membuatkan jembatan keledai untuknya, Delisa tetap tidak bisa menghafal bacaan shalatnya. Namun, di akhir novel ini akan di jelaskan mengenai "mengapa Delisa tidak bisa melanjutkan hafalan shalatnya"

Delisa sempat benci karena ummi-nya tidak pernah di temukan oleh tim sar. Namun berkat nasihat-nasihat ayahnya, Delisa belajar untuk mengerti keadaan. Di akhir cerita, di temukan kerangka manusia di pinggir sungai.Yang ternyata mayat tersebut menggenggam kalung dengan gandul huruf "D". Dialah ummi Delisa.

Tidak ada komentar: